rza3z0iXwfrhP0Bo61a36W2lz3i7Fxgii3ShC0NK

Cari Blog Ini

Laporkan Penyalahgunaan

Pesan Harian UJH: Merdeka dan Catatan Kecil Laki-laki Tua

 


GUDATAnews.com, Bengkulu - Laki-laki yang sudah beranjak tua itu menancapkan tiang berdera di depan rumahnya. Seketika bendera itu berkibar riang. Lalu tiang bendera diikatnya pada pancang yang sudah ditanam sebelumnya agar tiang bendera tidak condong atau roboh.

Saat kembali ke rumah matanya basah melihat dua putra yang kesemuanya sudah sarjana. Bersiap dengan pakaian kerja untuk ke kebun membantu menyiangi kebun kelapa sawit milik mereka yang tak begitu luas. Keduanya sudah pernah lulus CAT tapi gagal di wawancara.

Sementara mencoba peruntungan di perusahaan besar kalah bersaing dengan tenaga asing. Berwirausaha terkendala dengan modal. Pernah dia mengajukan pinjaman ke bank tapi ketika disurvei mereka belum punya usaha. Akhirnya pinjaman tidak dicairkan.

Merenung disudut beranda sambil membaca apa sesungguhnya makna merdeka.  Seorang manusia, menurut pandangan Islam, barulah akan disebut merdeka bilamana ia sadar dan berusaha keras memposisikan dirinya selaku hamba Allah SWT saja dalam segenap dimensi dirinya, baik penciptaan, penghambaan, kecintaan, perasaan maupun perilaku.

Pagar Dewa, 17082022

Salam UJH. (Red)

Artikel Terkait

Artikel Terkait