rza3z0iXwfrhP0Bo61a36W2lz3i7Fxgii3ShC0NK

Cari Blog Ini

Laporkan Penyalahgunaan

50 Peserta Ikut Pelatihan Lingkungan Belajar Berkualitas

GUDATANews.com, Kota Bengkulu – Sebanyak 50 peserta mengikuti Pelatihan Lingkungan Belajar yang Berkualitas (PLBB). 

PLBB merupakan program Dinas Pendidikan Nasional Kota Bengkulu bekerja sama dengan Pusat Kegiatan Gugus PAUD Kecamatan Selebar dan digelar di Gedung Hijau PAUD IT Auladuna 2 Sukarami Bengkulu.

Kegiatan tersebut bertujuan untuk memfasilitasi pengembangan kompetensi PAUD dalam merancang program pembelajaran yang tepat sesuai dengan kebutuhan anak serta melakukan pendampingan kepada satuan dalam melakukan kerja sama dalam proses pembelajaran anak usia dini dengan keluarga.

Acara yang diikuti puluhan peserta tersebut menghadirkan nara sumber Bunda Wisna serta turut dihadiri Bunda Asparida, Pak Topang dan Bunda Susti, dilaksanakan pada Selasa 31 Agustus 2021.

Bunda Fitriarti selaku tuan rumah pada kegiatan tersebut sekaligus Kepala Sekolah PAUD Auladuna 2 Kota Bengkulu sangat mendukung kegiatan yang pertama kali semenjak Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat dan berharap pandemi global Covid-19 segera berakhir sehingga sekolah bisa normal seperti sediakala. (Aprilaely Najamuddin)

Artikel Terkait

Artikel Terkait