Kerja. (Foto: Mitradi
HFA)
GUDATAnews.com,
Bengkulu - Kalau diartikan
kata penat maknanya adalah merasa lelah, capek, tidak berenergi, dan cenderung
ingin tidur yang mengganggu aktivitas normal sehari-hari.
Kondisi penat yang dialami siapapun akibat dari lelah bekerja
adalah kondisi normal. Sebab itu Allah jadikan siang dan malam. Bila kita
bekerja siang hari maka pada malam hari istirahat menghilangkan penat dan
mengumpulkan tenaga kembali untuk esok harinya. Demikian juga sebaliknya, jika
kita bekerja malam gunakan siang hari untuk beristirahat.
Ketahuilah ada 8 kepenatan yang amat disukai Allah. 8 penat
tersebut adalah penat mencari nafkah, penat menuntut ilmu, penat beribadah,
penat mengadung atau hamil, penat ketika sakit, penat dalam berdakwah, penat
dalam berjihad dan penat dalam mengurus keluarga.
Pagar Dewa, 28102022
Salam UJH. (Red)